Bank Mandiri adalah salah satu Bank yang mempunyai reputasi baik di Indonesia. Produk yang ditawarkan oleh Bank Mandiri diantaranya tabungan, pembiayaan, sampai dengan investasi. Bila anda ingin menjadi nasabah Bank Mandiri silahkan datang ke kantor cabang terdekat dan siapkan syarat yang dibutuhkan.
Untuk produk tabungan, Bank Mandiri mempunyai banyak jenis. Sebelum anda memilih untuk membuka rekening tabungan, sesuaikan terlebih dahulu dengan tujuan dan kebutuhan anda. Misalanya anda ingin menabung untuk pendidikan anak, anda bisa memilih tabungan rencana.
Bila anda ingin membuka rekening tabungan untuk menerima dan mengirim uang, silahkan membuka tabungan rupiah dengan persyaratan yang cukup mudah. Siapkan identitas diri seperti E-KTP, NPWP, dan uang setoran awal minimal sebesar 500 ribu rupiah. Setelah di proses oleh Bank Mandiri, anda akan mempunyai nomor rekening tabungan Mandiri, buku tabungan, dan kartu ATM Mandiri.
Untuk produk tabungan, akan ada biaya administrasi setiap bulannya dan berbeda tergantung jenis tabungannya. Potongannya tidak terlalu besar dan masih rasional. Jadi jangan heran jika setiap bulan ada potongan dari Bank Mandiri. Biaya yang dipotong dari saldo tabungan anda digunakan sebagai pemeliharaan rekening tabungan.
Pada pembahasan kita pada kali ini, penulis akan memberikan info tentang biaya administrasi Bank Mandiri yang sudah diketahui secara umum. Untuk anda yang belum mengetahuinya, silahkan simak penjelasan di bawah ini.
Biaya Administrasi Produk Bank Mandiri
Potongan bulanan Bank Mandiri besarannya tentu saja berbeda-beda setiap jenis tabungannya. Biaya administrasi yang sudah ditetapkan oleh Bank Mandiri akan dipotong setiap bulannya.Untuk lebih jelasnya, silahkan perhatikan ulasan berikut.
- Biaya Administrasi Rekening Tabungan Rupiah : Rp.12.500,-
- Biaya Administrasi Rekening Tabungan Bisnis : Rp.12.500,-
- Biaya Administrasi Rekening Tabungan Payroll : Rp.12.500,-
- Biaya Administrasi Rekening Tabungan Mitra Usaha : Rp.6.500,-
Selain jenis tabungan yang sudah disebutkan di atas, Bank Mandiri ternyata juga memiliki jenis tabungan yang bebas biaya administrasi bulanan seperti :
- Rekening Tabungan Rencana
- Rekening Tabungan Haji dan Umroh
- Rekening Tabunganku Bank Mandiri
- Rekening Tabungan Pelajar
- Rekening Tabungan TKI
- Rekening Tabungan Investor
Demikianlah penjelasan singkat mengenai biaya administrasi Bank Mandiri. Mudah-mudahan menambah wawasan anda seputar dunia perbankan khususnya produk Bank Mandiri.